PELATIHAN DESAIN HIPERMAWA KOPERTI PNUP
Pada
hari Sabtu, 6 Juli 2019 tepatnya di Sekretariat Hipermawa Koperti PNUP yang
beralamat di BTN Asal Mula telah diadakan kegiatan Pelatihan Desain. Pelatihan
Desain ini merupakan program kerja pertama yang diadakan oleh bidang Pendidikan
Budaya dan Teknologi (DIKBUGI) dalam kepengurusan periode 2019-2020. Tujuan
dilaksanakannya kegiatan ini adalah untuk melatih keterampilan desain peserta
kegiatan khususnya para Pengurus Harian Organisasi (PHO). Hal itu dikarenakan,
kemampuan mendesain akan sangat dibutuhkan selama jalannya kegiatan kepanitiaan
ataupun kegiatan kepengurusan misalnya mendesain pamflet suatu kegiatan.
Sehingga, manfaat dari kegiatan ini yaitu dapat memperluas pengetahuan peserta
pelatihan terutama softskill di bidang desain.
Pelatihan
Desain dilaksanakan pada pukul 14.00 WITA, namun peserta diharapkan datang
sebelum waktu yang telah ditentukan sebelumnya karena peserta pelatihan
perlu menginstal aplikasi Inkscape pada
laptop atau notebook terlebih dahulu. Aplikasi inilah yang digunakan selama
pelatihan berlangsung. Tepat pada pukul 14.00, kegiatan pelatihan dimulai
dengan Kakanda Andi Syahrir Karsam sebagai pemateri.
Pada
kegiatan pelatihan desain itu, peserta diajarkan membuat beberapa logo
brand-brand yang terkenal ataupun yang sering dijumpai dikehidupan sehari-hari,
selain itu juga diajarkan cara untuk membuat pamflet. Langkah-langkah membuat
desain logo dan pamflet dijelaskan satu
persatu dan diikuti oleh peserta yang
langsung membuatnya sesuai yang diajarkan. Langkah-langkah yang dibahas satu
persatu dan langsung mempraktekkannya membuat peserta dapat bertanya ke
pemateri jika ada pertanyaan atau kendala yang dihadapi.
Suasana Pelatihan Desain :
Suasana Pelatihan Desain :
Sebelum
kegiatan ditutup, peserta yang mendesain pamflet terbaik diberi hadiah oleh
pemateri. Peserta pelatihan yang mendapat hadiah tersebut yaitu Sukardi Made. Setelah penyerahan hadiah
oleh pemateri, disusul dengan pemberian cenderamata kepada pemateri oleh Baso Muhammad
Ilham Alimin sebagai Ketua Bidang DIKBUGI yang
merupakan pelaksana kegiatan pelatihan desain tersebut.
Beberapa Desain Dari Peserta :
"Dokumentasi Penyerahan Hadiah Kepada Peserta dengan Desain Terbaik"
"Dokumentasi Penyerahan Cendramata Kepada Pemateri"
Dokumentasi Foto Bersama Peserta Pelatihan dengan Pemateri :
Jangan Lupa Ikui Sosial Media Kami Untuk Mendapatkan Berita-Berita Ter-Update
Belum ada Komentar untuk "PELATIHAN DESAIN HIPERMAWA KOPERTI PNUP"
Posting Komentar